BPNT Cair Rp400.000! Simak Cara Cek Bansos Kartu Sembako 2023 Online dan Dapatkan Bantuannya

- 11 Maret 2023, 20:43 WIB
Ilustrasi - Segera cek bansos BPNT 2023 online lewat cekbansos.kemensos.go.id untuk dapat bantuan Kartu Sembako sebesar Rp400.000.
Ilustrasi - Segera cek bansos BPNT 2023 online lewat cekbansos.kemensos.go.id untuk dapat bantuan Kartu Sembako sebesar Rp400.000. /ANTARA/Fikri Yusuf/

PR TASIKMALAYA - Memasuki pertengahan Maret, Kementerian Sosial (Kemensos) akhirnya menyalurkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Kartu Sembako untuk 2023. 

Setiap keluarga atau penerima kali ini akan memperoleh bansos BPNT sebesar Rp400.000 yang dapat diambil untuk membeli kebutuhan pokok. 

Bagi masyarakat yang belum mendapat bansos Kartu Sembako, Anda bisa memastikan terlebih dahulu dengan melakukan cek penerima BPNT 2023 secara online lewat laman cekbansos.kemensos.go.id. 

Simak artikel ini sampai selesai untuk mengetahui cara cek bansos Kartu Sembako 2023 secara online sekaligus informasi pencairannya. 

Baca Juga: Tes IQ: Coba Tebak Mana Saja Letak 3 Perbedaan di Antara 2 Gambar Dinosaurus Lucu Ini dalam Waktu 30 Detik!

BPNT itu sendiri merupakan bantuan yang disediakan pemerintah untuk keluarga miskin atau rentan miskin di Indonesia. Bansos ini biasanya digulirkan setiap bulan sebesar Rp200.000 per penerima. 

Namun pada Januari dan Februari 2023 kemarin, Kemensos belum menyalurkan bansos Kartu Sembako sehingga mereka merapel BPNT di bulan Maret menjadi Rp400.000 per penerima. 

Bansos BPNT tersebut nantinya harus dimanfaatkan oleh masyarakat penerima untuk membeli kebutuhan pokok berupa beras, telur, daging dan kebutuhan lainnya. 

Baca Juga: Tips agar Lolos Pengajuan KUR BRI 2023, Pelaku UMKM Bisa Terapkan Hal Ini

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x