Hoaks atau Fakta: Menteri Agama Disebut Cuma Hafal Juz Amma dan Belajar Mengaji dari Abu Janda

- 6 September 2020, 12:30 WIB
tangkap layar sebuah postingan yang menyatakan Menteri Agama fachrul Razi belajar mengaji dengan Abu Janda
tangkap layar sebuah postingan yang menyatakan Menteri Agama fachrul Razi belajar mengaji dengan Abu Janda /Turn Back Hoax

PR TASIKMALAYA - Beredar sebuah unggahan di media sosial Facebook yang menyeret nama Menteri Agama Fachrul Razi.

"Disindir Hanya Hafal Juz Amma, Akhrinya Menag Belajar Mengaji Dengan Abu Janda", - judul dalam berita yang diunggah.

Pemilik akun Facebook Ara Sukara Li mengunggah sebuah tangkapan layar berita dengan foto Menteri Agama berikut dengan narasi yang ditulisnya.

Baca Juga: Dokter Tiongkok Klaim Lakukan Aborsi Paksa dan Pengangkatan Rahim pada Wanita Uighur

"Pantesan saja semakin gemblung, belajar ngajinya juga sama orang Gemblung!," tulis pemilik akun Facebook Ara Sukara Li.

Dikutip dari Turn Back Hoax MAFINFO, informasi yang menyebut jika Fahrul Razi belajar mengaji dengan Abu Janda adalah hoaks.

Faktanya, artikel berita yang dibagikan oleh pemilik akun tersebut telah melewati proses penyuntingan atau pengeditan.

Baca Juga: Duduk Santai di Tribun Penonton, Cristiano Ronaldo Diminta Gunakan Masker

Dilansir dari sumber berita yang bersangkitan, judul asli adalah 'Menteri Agama Fahrul Razi Foto Bareng Dengan Abu Janda' yang dimuat pada 3 November 2019 lalu.

Dalam artikel juga tidak ada pemberitaan soal Fachrul Razi yang belajar mengaji dengan Abu Janda, yang diketahui bernama asli Permadi Arya.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x