Hoaks atau Fakta: Benarkah Xanana Gusmao Membantu Korban Bencana di NTT?

- 12 April 2021, 09:30 WIB
Mantan Presiden dan Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao terlihat sedang membawa sekotak pakaian untuk dibagikan terhadap pengungsi bencana siklon tropis seroja di Dili, Timor Leste pada Kamis, 8 April 2021.
Mantan Presiden dan Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao terlihat sedang membawa sekotak pakaian untuk dibagikan terhadap pengungsi bencana siklon tropis seroja di Dili, Timor Leste pada Kamis, 8 April 2021. /Facebook/Mariano Costa

PR TASIKMALAYA - Beredar sebuah berita yang menyebut jika Xanana Gusmao membantu korban bencana di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Dalam berita yang diunggah REQnews.com, terlihat potret Xanana Gusmao tengah mengangkat sebuah kardus dalam bencana NTT.

Namun, benarkan Xanana Gusmao yang merupakan mantan Presiden Timor Lester tersebut membantu korban bencana di NTT?

Baca Juga: Peluang Prabowo-Puan Kuat di Pilpres 2024, Pengamat: Bisa saja Megawati Usung Ganjar Pranowo

SALAH - Xanana Gusmao ikut membantu korban bencana di NTT. Faktanya, ia ikut membantu korban banjir di Dili, Timor Leste.*
SALAH - Xanana Gusmao ikut membantu korban bencana di NTT. Faktanya, ia ikut membantu korban banjir di Dili, Timor Leste.* /Turn Back Hoax MAFINDO

Baca Juga: Gunakan Teknologi Tinggi Dalam Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Menhub: Perlu Adanya Transfer Knowledge

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Turn Back Hoax, berita soal Xanana Gusmao membantu korban bencana di NTT adalah SALAH.

Faktanya, potret Xanana Gusmao seperti tengah berada di tengah korban pengungsian itu bukan di NTT, tapi di Dili, Timor Leste.

Diketahui, Xanana Gusmao ikut membantu korban banjir di Dili, Timor Leste, dan sempat diliput beberapa media.

Baca Juga: Terkait Fenomena di Langit Blitar Pasca Gempa, LAPAN: Mirip Ketika Kita Main Gelembung Sabun

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x