Hari Valentine 2023: 12 Arti Warna Bunga Mawar yang Harus Anda Ketahui Sebelum Membeli

- 5 Februari 2023, 07:01 WIB
Ilustrasi bunga mawar.
Ilustrasi bunga mawar. /Pixabay/Couleur

PR TASIKMALAYA - Menjelang Hari Valentine yang jatuh setiap tanggal 14 Februari, tidak ada yang lebih baik dari buket bunga mawar segar.

Buket bunga mawar segar dan mekar dengan indahnya akan menyampaikan betapa Anda peduli baik itu diberikan ke ibu, teman, pasangan, atau orang spesial dalam hidup Anda.

Namun sebelum Anda membeli, Anda mungkin ingin tahu apa arti warna dari berbagai jenis bunga mawar. Kita tahu semua warna bunga mawar itu indah, akan tetapi warna bunga mawar yang berbeda melambangkan hal yang berbeda.

Menurut Society of American Florists, lebih dari 250 juta mawar diproduksi setiap tahun untuk Hari Valentine dan bunga mawar merupakan 83 persen dari semua bunga yang dijual pada Hari Valentine.

Baca Juga: Lee Soo Man Mundur dari Jabatan Produser SM Entertainment, Begini Reaksi dari Knetz

Berikut ini 12 arti warna bunga mawar yang harus Anda ketahui sebelum membelinya yang dirangkum oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Country Living.

1. Red roses atau bunga mawar merah

Merah merupakan warna bunga mawar paling populer yang dijual pada Hari Valentine, bahkan menghasilkan 60 persen dari penjualan, menurut Society of American Florists. Warna mencolok melambangkan cinta, khususnya cinta romantis.

2. Yellow roses atau bunga mawar kuning

Kuning merupakan warna yang cerah dan ceria, dan buket bunga mawar kuning segar pasti akan membuat penerima Anda tersenyum.

Baca Juga: Tes IQ: Tantangan untuk Menemukan Perbedaan dari Gambar Wanita Hamil Ini, Waktunya 25 Detik Saja!

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Country Living


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x