4 Kesalahan dalam Drama Korea A Business Proposal yang Tak Penonton Sadari, Apa Kamu Menyadarinya?

- 4 April 2022, 18:27 WIB
Terdapat beberapa kesalahan dalam A Business Proposal yang tidak disadari oleh penontonnya, salah satunya terkait Kang Tae Moo.
Terdapat beberapa kesalahan dalam A Business Proposal yang tidak disadari oleh penontonnya, salah satunya terkait Kang Tae Moo. /Instagram.com/@sbsdrama.official

PR TASIKMALAYA - Drama Korea A Business Proposal kini tinggal menyisakan dua episode lagi.

Drama A Business Proposal yang diperankan oleh Kim Sejeong dan Ahn Hyo Seop sukses menjadi sorotan lantaran alur ceritanya yang menarik.

Namun di balik kesuksesannya, ternyata drama A Business Proposal juga melakukan kesalahan loh.

Banyak penonton tidak menyadari kesalahan itu karena mereka sangat menikmati cerita yang disuguhkan dalam drama A Business Proposal ini.

Baca Juga: Tes Psikologi: Ketahui Apa Kebajikan Terbesarmu dari Hal yang Pertama Kamu Lihat pada Gambar

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari KBIZoom, terdapat empat kesalahan yang jelas-jelas terjadi dalam drama ini.

Penasaran kesalahan apa saja yang terjadi? Simak penjelasannya di bawah ini.

Kesalahan pertama.
Kesalahan pertama. KBIZoom

Penonton menemukan kesalahaan ejaan nama universitas dalam ijazah yang diterima Kang Tae Moo.

Huruf 'r' pertama dalam kata Harvard hilang.

Baca Juga: Nam Joo Hyuk Sebut Adegan Paling Berkesan Selama Syuting Twenty Five Twenty One

Kesalahan kedua.
Kesalahan kedua. KBIZoom

Ketika Min Woo menemukan kontrak antara Ha Ri dan Tae Moo.

Penonton bertanya-tanya bagaimana mungkin Min Woo bisa tahu Ha Ri menandatangani kontrak cinta dengan Tae Moo hanya dengan melihatnya.

Pasalnya, Ha Ri pasti mencantumkan nama Geum Hui di kontrak tersebut.

Baca Juga: Tes Psikologi: Manakah dari Gadis ini yang Merasa Tidak Aman? Jawabannya Bisa Mengecoh Kecerdasan IQ Anda

Kesalahan ketiga.
Kesalahan ketiga. KBIZoom

Adegan di mana Ha Ri bersembunyi di toilet untuk menghindari kakek Tae Moo.

Terlihat jelas bahwa toilet itu memiliki dua ruangan.

Tetapi mengapa Presiden Kang bersikeras pergi ke ruangan yang Ha Ri gunakan, sedangkan toiletnnya ada dua?

Baca Juga: Inilah 7 Fakta Tentang Aktor Twenty Five Twenty One, Nam Joo Hyuk yang Hanya Diketahui Fans Sejatinya

Kesalahan keempat.
Kesalahan keempat. KBIZoom

Pada episode 10 drama tersebut memiliki adegan di mana Ha Ri menggunakan payung untuk melindungi Tae Moo dari hujan.

Tetapi dari mana Ha Ri mendapatkan payung itu?

Dia jelas tidak membawanya ketika dia pergi berkencan.

Kendati demikian, drama A Business Proposal ini berhasil mendapatkan rating tinggi yaitu 11,6 persen.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah