Introvert: Pengertian, Ciri-ciri, Penyebab, Tipe, dan Mitos yang Banyak Beredar di Tengah-tengah Masyarakat

14 September 2022, 16:04 WIB
Ilustrasi - Simak berikut ini adalah pengertian, ciri-ciri, penyebab, tipe, dan mitos yang banyak beredar soal introvert di tengah-tengah masyarakat. /Pixabay/vdnhieu

PR TASIKMALAYA – Kepribadian introvert diartikan sebagai tipe kepribadian yang merasa lebih nyaman untuk fokus pada pikiran dan ide-ide yang mereka miliki.

Singkatnya, kepribadian introvert tidak berfokus pada apa yang terjadi di luar dirinya.

Mereka yang introvert sangat menikmati waktu dengan hanya satu atau dua orang, daripada kelompok besar atau orang banyak.

Istilah introvert dan ekstrovert pertama kali diperkenalkan oleh Psikolog Carl Jung.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Temukan Kupu-Kupu dan Bebek dalam 20 Detik? Buktikan Anda Sangat Jenius

Menurutnya, introvert mengisi energinya dengan fokus pada diri sendiri.

A. Ciri-ciri introvert

Seperti yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Webmd, sepertiga hingga setengah dari semua orang di AS adalah introvert.

Meski memang setiap orang berbeda, namun introvert memiliki banyak pola perilaku yang sama yaitu: butuh kenangan untuk berkonsentrasi, reflektif, sadar diri.

Baca Juga: Tes IQ: Berani Tantang Kecerdasan? Coba Temukan Lebih dari 1 Perbedaan pada Gambar Kakek yang Tersesat

Selanjutnya butuh waktu untuk mengambil keputusan, merasa nyaman dengan diri sendiri, tidak suka kerja kelompok, lebih suka menulis daripada berbicara.

Berikutnya merasa lelah setelah berada di keramaian, punya sedikit teman, menggunakan imajinasi untuk menyelesaikan masalah, dan menggunakan waktu kesendiriannya untuk istirahat.

Salah satu cara yang paling efektif untuk mengetahui apakah Anda introvert adalah, dengan mengikuti tes kepribadian seperti MBTI atau SAPA.

Baca Juga: Inilah 4 Zodiak yang Terlalu Bergantung secara Emosional pada Pasangan!

B. Penyebab introvert

Para ilmuwan tidak tahu pasti apakah penyebab sebenarnya yang menjadikan seseorang itu introvert atau ekstrovert.

Namun mereka menyimpulkan bahwa terdapat perbedaan cara kerja otan di antara introvert dan ekstrovert.

Introvert memiliki aliran darah yang lebih tinggi ke lobus frontal daripada ekstrovert.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bagaimana Ukuran Kelingking Anda? Ungkap Apakah Anda Orang yang Tertutup

Bagian otak ini membantu seseorang dalam mengingat sesuatu, memecahkan masalah, dan merencanakan masa depan.

C. Tipe-tipe introvert

Berdasarkan penelitian, introvert terbagi ke dalam empat tipe yaitu:

1. Introvert sosial (menyukai kelompok kecil)

Baca Juga: Tes IQ: Lihat Seorang Kakek pada Gambar? 80 Persen Orang Gagal Menemukannya

2. Berpikir introvert (pemimpi, imajinatif, dan kreatif)

3. Introvert pencemas (suka menghabiskan waktu sendirian)

4. Introvert yang sangat hati-hati (berpikir sebelum bertindak/tidak suka spontanitas)

Baca Juga: Sedikit Menyebalkan, ini 4 Zodiak yang Sangat Moody! Ada Scorpio

D. Mitos introvert yang paling banyak beredar di tengah-tengah masyarakat

Salah satu mitos umum tentang introvert adalah bahwa mereka pemalu.

Beberapa introvert mungkin pemalu, tetapi ini tidak berlaku untuk semua.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Cari Anjing di Antara Kelinci? Hanya 15 Detik bagi si Jenius untuk Menemukannya

Adapun mitos lainnya seperti:

1. Introvert tidak ramah

2. Introvert tidak bisa menjadi pemimpin

3. Sulit membuka diri.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: webMD

Tags

Terkini

Terpopuler