Tes Psikologi: Yakin Punya IQ Tinggi? Selesaikan Persamaan Matematika Berikut dengan Memindahkan 3 Korek Api!

10 April 2022, 11:35 WIB
Ayo ikuti tes psikologi berikut untuk membuktikan diri kamu cerdas dan punya IQ tinggi dengan menyelesaikan teka-teki Matematika. /Mambee/

PR TASIKMALAYA - Tantanglah dirimu mengikuti tes psikologi ini untuk membuktikan bahwa kamu memiliki IQ tinggi.

IQ tinggi hanya dimiliki oleh orang cerdas. Hal itu dapat diketahui jika seseorang melakukan tes psikologi.

Salah satu tes psikologi untuk menguji IQ tinggi adalah teka-teki Matematika yang cukup menantang.

Lantas, apakah tertarik untuk membuktikan IQ kamu tinggi lewat tes psikologi dengan teka-teki Matematika berikut? 

Baca Juga: Tes IQ: Temukan 12 Perbedaan pada Gambar untuk Buktikan Mata Kamu Jeli!

Sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Mambee, tes psikologi bisa untuk menguji IQ adalah teka-teki yang menggunakan logika.  

Logika adalah kemampuan otak untuk membedakan yang benar dari yang salah, membuat keputusan dan menemukan solusi untuk masalah yang sulit.

Kecerdasan atau IQ seseorang itu bukanlah sesuatu yang mutlak sejak lahir sehingga harus terus dikembangkan melalui latihan otak. 

Berikuti ini adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melatih otak agar menjadi lebih cerdas dan punya skor IQ yang tinggi.

Baca Juga: Tes IQ: Kenapa Teka-Teki Matematika Ini Benar? Jika Betul, Akan Bantu Ungkapkan Kemampuan Logika Berpikir

1. Bermain game logika;

2. Menonton dan membaca cerita detektif;

3. Membangun struktur tiga dimensi dari set konstruksi;

4. Memecahkan teka- teki dan masalah Matematika.

Baca Juga: Tes IQ: Sangat Sulit, Bisa Cari 21 Kesalahan di Gambar Ini? Buktikan Anda Lebih Pintar dari Orang Normal

Kali ini, kami telah menyajikan salah satu teka-teki Matematika yang cukup menantang untuk kamu ikuti dalam tes psikologi.

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa mengamati gambar persamaan matematika di atas. Apakah ada yang salah?

Ya, persamaan Matematika ini tidak terlihat benar. Sehingga tugas kamu adalah mengeluarkan tiga batang korek api untuk memperbaikinya.

Sebagai clue, ada lebih dari satu jawaban yang benar!

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa yang Anda Lihat pertama Akan Memberitahu Bagaimana Berada dalam Hubungan Cinta

Luangkan waktu dan gunakanlah selembar kertas dan pena! Latihlah otak kamu agar lebih cerdas dengan latihan yang menantang!

Jadi apakah kamu berhasil menyelesaikan teka-teki matematika di atas?

Berapa lama waktu yang Anda butuhkan untuk mengetahui batang korek api apa yang harus kamu lepaskan?

Apakah kamu menemukan solusi lain selain ketiganya?

Baca Juga: Tes Fokus: Apa yang Salah dari Gambar Ayam Ini? Jika Betul, Akan Ungkap Seberapa Teliti dan Jeli Dirimu

Sebenarnya, ada tiga cara untuk menghilangkan batang korek api dan membuat persamaan matematika ini benar.

1. Lepaskan batang korek api tengah dari 8 untuk mendapatkan 0. Keluarkan 2 batang korek api dari 9, dari atas dan bawah, untuk mendapatkan 4.

0 + 4 = 4

2. Lepaskan batang korek api vertikal dari tanda plus untuk mendapatkan minus. Keluarkan 2 batang korek api dari 9, dari atas dan bawah, untuk mendapatkan 4.

Baca Juga: Tes IQ: Kuis Seru dan Sulit! Berapa Jumlah Binatang yang Kamu Lihat di Gambar Ini?

8 – 4 = 4

3. Lepaskan batang korek api vertikal dari 8 untuk mendapatkan 9. Lepaskan batang korek api vertikal dari tanda plus untuk mendapatkan minus. Lepaskan batang korek api vertikal dari 9 untuk mendapatkan 5.

9 – 5 = 4

Bagaimana? apakah jawabanmu benar? Jika ya, itu adalah berita baik! Kamu telah berhasil membuktikan diri sebagai orang yang cerdas dan punya IQ tinggi.*** 

Disclaimer: Jika kamu tertarik untuk menguji kecerdasan dan IQ, kamu bisa mengikuti tes psikologi lainnya di laman berikut

Editor: Ega Fausta

Sumber: Mambee

Tags

Terkini

Terpopuler